Senin, 30 Januari 2017

4 Hal yang Harus Diketahui Saat Mewarnai Rambut

Berbagai macam warna dan gaya rambut dapat menjadi pusat perhatian pada diri seseorang. Mahkota kepala ini bisa membuat penampilan semakin menarik dan trendi. Nampaknya, warna rambut tidak lagi standar seperti hitam atau pirang. Warna-warna terang tengah mendominasi dunia mode.
Sebut saja Katy Perry, penyanyi dunia yang kerap tampil dengan rambut bonekanya. Rambut pelantun ‘Dark Horse’ itu bisa jadi merah, ungu, pink, biru, dan lain-lain. Saat ini, model papan atas Kim Kardashian juga sedang gandrung pada warna yang tak biasa, patinum-blonde.

*Bleaching
Sebaiknya, pastikan Anda melakukan bleaching sebelum mewarnai rambut agar semakin sempurna. Bleaching ialah proses menghilangkan warna awal rambut yang mempengaruhi hasil pengecatan selanjutnya. Dengan melakukan ini, warna yang kamu inginkan akan lebih tampak.

*Jangka Waktu
Cari informasi berapa lama sebuah warna akan bertahan. Warna-warna terang biasanya lebih mudah hilang apalagi jika sering mencuci rambut.  Efektivitas jenis tersebut memang hanya sementara. Kalau sudah begini, kamu  harus punya waktu untuk mewarnai lagi.

*Sifat Warna
Sebelum memutuskan untuk memakai sebuah cat, pastikan dulu apakah warnanya mudah luntur atau tidak. Jika iya maka kamu perlu mengantisipasi peralatan tidur dari bercak. Siapkan kain penutup khusus pada bantal agar tidak merusak cover awalnya.
Selain itu, hati-hati dalam menggunakan handuk. Sebaiknya, pakailah kain yang memang kamu relakan untuk terkena lunturan.  Hati-hati juga saat mengenakan baju berkerah. Rambut bisa mengotori pakaian yang penting buat kamu.
Pakailah payung ketika turun hujan. Ini untuk menghindari kelunturan pada pakaian kamu saat rambut terkena air.

*Warna Pastel
Saat ingin memiliki rambut berwarna pastel, kamu perlu berkonsultasi dengan ahli rambut. Hal ini untuk memastikan apakah jenis rambut kamu bisa diberi nuansa pastel. Tipe warna tersebut membutuhkan sifat dasar yang ringan. Saran dari pakar juga memungkinkan kamu memperoleh warna yang sesuai keinginan serta aman.

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Tipsperawatanwajahdantubuh Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.

Related Posts:

  • Teliti, 5 kebiasaan ini bisa pengaruhi kecerdasan otakmu Siapa yang tidak ingin memiliki otak yang cerdas, bukan? Banyak orang yang memilih memecahkan teka-teki silang, membaca buku atau melakukan hal lainnya untuk mempertajam otak. tetapi, dalam beberapa hal orang juga tidak men… Read More
  • Meski pahit, ini dia 7 manfaat sehat dari segelas jus pare Pare dikenal sebagai sayuran yang memiliki rasa pahit. Meski memiliki rasa pahit yang khas, namun beberapa orang suka mengonsumsinya. Pare pun bisa diolah dengan cara dikukus atau ditumis. Well, apakah kamu pernah kepikira… Read More
  • Rokok Elektrik Lebih Aman dari Rokok Biasa Rokok elektrik atau rokok elektronik saat ini sudah mulai banyak beredar di masyarakat Indonesia sebagai pengganti rokok biasa atau rokok tembakau. Rokok elektrik ini makin populer karena diklaim lebih aman dari rokok biasa… Read More
  • Inilah Pengering Rambut Tanpa Listrik Sebuah penemuan terbaru, yakni sepasang sarung tangan yang terbuat dari hi-tech microfibres (serat mikro berteknologi tinggi) diklaim dapat menggantikan dungsi hairdryer untuk mengeringkan rambut.Penemuan yang diberi nama H… Read More
  • Cara Mencegah Bahaya Kabut Asap Kabut asap akibat kebakaran hutan masih meluas di wilayah Riau. Bahkan, kabut asap pun mulai menyebar hingga Provinsi Sumatera Barat dan Kota Padang. Aktivitas penerbangan di sejumlah bandara pun terganggu akibat kabut asap… Read More

0 komentar:

Posting Komentar