Tips Perawatan Kecantikan Dan Kesehatan

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Seputar Kecantikan Wajah

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Seputar Kesehatan Tubuh

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Relationship

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Serba-Serbi

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Jumat, 09 Desember 2016

Sering jogging bikin otak lebih cerdas?

Olahraga tak henti-hentinya menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Tak hanya mampu membuat fisik Anda selalu fit, kesehatan otak pun terkena manfaat positif dari rajinnya berolahraga.
Ya, sebuah penelitian yang dilansir dari boldsky.com mengungkapkan bahwa rajin olahraga khususnya jogging bisa mendongkrak kemampuan otak Anda dan meningkatkan kecerdasan. Alasannya?

Penelitian yang dilakukan dengan cara menggunakan tikus sebagai bahan percobaan menemukan bahwa semakin sering tikus tersebut bergerak atau berlari-lari kecil, maka semakin meningkatkan pula produksi sel dalam otak atau yang disebut dengan neuron. Dan saat otak Anda dipenuhi dengan neuron, maka sel otak Anda seperti diperbarui dan berdampak positif pada kemampuan memori untuk mengingat.

"Dari hasil penelitian ini, maka terlihat jelas bahwa olahraga dapat menginduksi neurogenesis di otak yang berarti sel-sel baru akan lahir. Hal ini membuat pikiran Anda jadi lebih segar," tegas penelitian ini.

Tak hanya joging saja, sedikit olah tubuh juga bisa membuat otak Anda segar. Sebab gerakan fisik akan memperlancar sirkulasi darah ke otak yang berarti otak Anda dipenuhi dengan oksigen.

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Portal Berita Kecantikan Gifiskincare, Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.

Kenapa anak kecil suka rasa manis?

Rasa manis merupakan rasa yang dapat dengan mudah Anda temui di dalam dessert atau makanan manis lainnya. Semua orang pasti setuju bahwa rasa manis bisa membuat mood jadi naik sehingga rasa manis memiliki banyak penggemar. Termasuk dengan anak-anak. Bahkan anak-anak bisa dibilang sebagai penggemar berat rasa manis tersebut.
Namun saking senangnya dengan rasa manis, bisa dibilang konsumsi anak kecil akan makanan manis sangatlah tinggi. Lantas, apa yang menjadi faktor utama yang membuat anak kecil senang rasa manis? Menurut penelitian yang dilansir dari boldsky.com, beberapa anak kecil yang senang manis sebenarnya 'memerlukan' lebih banyak gula untuk merasakan rasa gula sebenarnya. Hal ini disebabkan karena kadar sensitivitas gula mereka lebih rendah dibandingkan dengan anak-anak lain.

"Penelitian ini menggunakan sampel 20 anak yang diminta untuk merasakan rasa manis suatu makanan. Mereka yang sensitif akan gula memilih untuk mengonsumsi makanan yang rasanya tak terlalu manis. Namun bagi mereka yang tidak sensitif dengan rasa manis, mereka memilih makanan dengan kandungan gula yang sangat tinggi," jelas penelitian ini.

Penelitian ini pun menyimpulkan bahwa sebenarnya konsumsi gula berkaitan dengan sensitivitas reseptor dalam merasakan rasa manis. Sehingga jika buah hati Anda doyan untuk makan makanan manis berarti mereka tidak terlalu sensitif dengan rasa manis yang ada. Penelitian ini juga menyimpulkan bahwa mereka yang di dalam tubuhnya tinggi akan lemak, maka semakin tidak sensitif dengan rasa manis.

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Tipsperawatanwajahdantubuh Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.

Cara Ampuh Mengatasi Bau Mulut

Tips Paling Ampuh Mengatasi Problem Bau Pada Mulut
Bau mulut (halitosis) memang sangat mengganggu aktivitas dan mengurangi rasa percaya diri.
hanya karena gara-gara bau mulut, Anda bisa tersisih dari pergaulan karena orang-orang malas berbicara dengan Anda saking tidak sedapnya bau dari mulut Anda.
Walau tidak diinginkan, bau mulut tetap menjadi salah satu masalah dalam penampilan.
Hal itu disebabkan karena makanan yang kita makan dan kebersihan mulut yang kurang terjaga.
Untuk solusinya, Anda dapat mencoba langkah-langkah berikut ini untuk menjaga nafas Anda tetap segar.

1. Rajin menggosok Gigi
Pagi saat bangun tidur dan malam sebelum tidur, gigi harus teratur disikat untuk menghilangkan sel kulit mati dan mikroorganisme yang menumpuk.
menyikat gigi setelah makan lebih dianjurkan sehingga aroma atau sisa-sisa makanan di mulut dan sela-sela gigi tidak meninggalkan bau yang tidak sedap.
Pasta gigi yang digunakan bisa dengan rasa dan aroma mint untuk menguatkan aroma segar nafas Anda.
Kandungan fluorida di pasta gigi berguna mempertahankan gigi dari bakteri sementara zinc berfungsi mengikat dan menetralisir senyawa sulfat.

2. Memilih Makanan Pencegah Bau Mulut
Jika tidak memungkinkan bagi Anda sikat gigi setelah makan, Anda dapat menggunakan beberapa makanan untuk mencegah timbulnya bau mulut.
Orang-orang dahulu suka untuk memakai kencur untuk dikemut dalam mulut mereka. Bau kencur akan menetralisir bau-bauan tidak sedap pada mulut.
Selain itu, makanan pencegah bau mulut lainnya adalah tomat, wortel, dan yoghurt. Alternatif lain untuk ditambahkan pada minuman Anda, yaitu irisan lemon dan daun peppermint.

3. Menggunakan Penyegar Nafas
Produk penyegar nafas beragam macamnya di pasaran. Ada permen, permen karet, semprotan penyegar nafas, mouthwash, dan belakangan tersedia produk mouthwash berbentuk lapisan kertas.
Kapanpun Anda (atau orang lain) merasa mulut Anda bau, semprotkan penyegar nafas ke dalam mulut atau konsumsi permen mint untuk menetralisir bau tidak sedap dan menyegarkan kembali mulut Anda.
Anda tidak perlu khawatir lagi pada bau mulut karena dengan pencegahan dan penanganan yang tepat, bau mulut hilang dan tidak akan mengganggu percakapan Anda.

Selamat mencoba.

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Portal Berita Kecantikan Gifiskincare, Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.

Ciri Tubuh Kelelahan yang Jarang Disadari

Setiap orang butuh waktu istirahat untuk mengembalikan kondisi kebugaran tubuh setelah seharian penuh beraktivitas. Tubuh yang kurang istirahat akan mudah lelah dan pada akhirnya jatuh sakit.Kesibukan karena pekerjaan atau tugas kuliah sering membuat orang mengabaikan kondisi tubuhnya. Kebiasaan begadang tiap malam pun sangat berpengaruh pada kondisi tubuh. Namun karena sudah menjadi kebiasaan, hal itu pun tidak dirasakan.
Sebenarnya, kelelahan pada tubuh itu tidak selamanya didahului sinyal rasa sakit atau pegal-pegal. Tubuh yang dirasa baik dan sehat, bisa saja sebenarnya mengalami kelelahan karena Anda terus lembur bekerja.
Berikut ciri-ciri tubuh alami kelelahan namun tidak disadari:

1. Merasa resah
Jika Anda tiba-tiba merasa resah atau gelisah, seperti tidak tenang saat duduk dan jantung berdebar kencang, ini tanda tubuh mengalami kelelahan. Tubuh akan secara tidak langsung mengirimkan sinyal perasaan resah ke otak, ini bisa terjadi karena Anda kurang tidur.

2. Jatuh tertidur
Jika Anda pernah mengalami jatuh tertidur di meja kantor, ini bisa menjadi tanda tubuh mengalami kelelahan. Saat tubuh merasa lelah, bagian otak yang mengontrol perhatian akan mengambil waktu istirahat secara tiba-tiba. Itu lah sebabnya Anda bisa tertidur mendadak.

3. Kurang keseimbangan
Jika Anda merasa kurang seimbang atau mungkin kopi Anda berceceran jatuh ke lantai ketika Anda berjalan, ini tanda tubuh kelelahan. Kurangnya keseimbangan pada tubuh ini terjadi karena salah satu bagian tubuh tidak mampu bekerja dengan baik akibat terlalu lelah.

4. Mudah marah
Anda tiba-tiba jadi sering marah belakangan ini? Padahal, tidak ada masalah yang besar. Ini bisa jadi ciri tubuh mengalami kelelahan. Saat tubuh terlalu lelah, maka otak tidak mampu bekerja dengan baiknya. Akibatnya, hal yang seharusnya mudah malah terlihat sulit.

5. Tidak bisa konsentrasi
Saat Anda tidak bisa berpikir atau pun berkonsentrasi, sebaiknya segera beristirahatlah. Itu tanda tubuh Anda kelelahan. Memaksakan tubuh untuk tetap bekerja hanya akan membuat pekerjaan Anda tidak selesai dengan baik. Karena tubuh yang kurang istirahat akan memuculkan sinyal yang tidak baik ke otak.
Kenali lah kondisi kebugaran tubuh Anda sendiri, jangan tunggu sakit. Istirahatlah dengan teratur dan sesuai dengan yang dibutuhkan tubuh.

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Tipsperawatanwajahdantubuh Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.