Selasa, 29 November 2016

Awas, doyan makan steak medium done bisa bikin pikun

Steak atau hidangan daging yang dipanggang dengan saus tertentu memang sangatlah enak rasanya. Terutama jika ditambahkan dengan sayuran segar dan mashed potato.
Seiring dengan perkembangan dunia kuliner, muncullah istilah pemasakkan steak yang diyakini semakin menambah kenikmatan Anda dalam bersantap steak. Apakah Anda tidak asing dengan istilah well done dan medium done? Istilah pertama digunakan untuk menyebut tingkat kematangan steak yang benar-benar matang. Sedangkan istilah kedua digunakan untuk menyebut kematangan daging yang garing di luar namun masih juicy dan lembut di dalam.

Meskipun daging masih terlihat merah untuk tingkat kematangan medium done, ternyata banyak orang yang sangat menyukainya. Sebab daging jadi terasa sangat lembut. Sayangnya, mereka yang menyukai tingkat kematangan medium done tidak mengetahui bahaya kesehatan yang ada di baliknya.

Menurut penelitian yang dipaparkan dalam seminar Alzheimer Indonesia, daging dengan tingkat kematangan medium done masih mengandung prion (bakteri dalam daging mentah) di dalamnya. Jika Anda terlalu banyak terpapar prion, maka sel otak Anda akan meradang dan bisa berujung dengan naiknya risiko untuk terkena demensia atau pikun bahkan di usia muda. Tentu saja hal ini sangat membahayakan.

Oleh karena itu, para peneliti di seminar ini pun menghimbau agar Anda mengurangi konsumsi daging yang masih setengah matang. Walaupun rasanya enak namun tingkat bahaya di baliknya tidak sebanding dengan demensia yang bisa Anda derita nantinya.

0 komentar:

Posting Komentar