Selasa, 11 Oktober 2016

Ciri-Ciri Diabetes Tipe 1 Pada Anak

Diabetes tipe 1 biasanya dialami anak-anak pada umur 10-13 tahun. Penyebab mengapa saat ini jumlah anak-anak yang mengalami diabetes meningkat adalah pergeseran gaya hidup. Karena gaya hidup yang tidak sehat inilah banyak terjadi obesitas sehingga mengakibatkan diabetes.
Maka dari itu, peran orangtua sangat penting dalam mengontrol asupan makanan anaknya. Tapi bila orangtua menemui tanda atau gejala seperti berikut pada anak, ada baiknya anak segera diperiksakan ke dokter anak.

1. Sering Buang Air Kecil
Ginjal merespon tingginya kadar glukosa pada aliran darah dengan cara meluruhkan kelebihan glukosa melalui air kencing. Anak yang menderita diabetes menjadi lebih sering buang air kecil dengan jumlah yang besar.

2. Haus Berlebihan
Karena anak kehilangan banyak cairan melalui seringnya buang air kecil, mereka menjadi sangat haus. Anak penderita diabetes akan terdorong untuk banyak minum air putih agar terhindar dari dehidrasi dan menjaga air dalam tubuh tetap normal. Biasanya anak menjadi lebih suka minuman manis yang dingin.

3. Kehilangan Berat Badan
Anak dan remaja yang menderita diabetes tipe 1 biasanya punya nafsu makan yang besar tapi secara tidak normal kehilangan berat badannya. Ini karena tubuh memecah otot dan simpanan lemak untuk memberikan tenaga pada sel-sel yang lapar. Jika anak tiba-tiba turun berat badannya tanpa ada alasan jelas, ini adalah tanda penyakit diabetes sedang berkembang dalam tubuh mereka.

4. Mudah Lelah
Anak menjadi mudah lelah dan lesu karena tubuh tidak bisa mengubah gula pada darah menjadi energi yang diperlukan otot dan organ tubuh lainnya.

5. Mata Buram
Glukosa tinggi dalam darah menyebabkan cairan didorong dari jaringan tubuh lainnya termasuk lensa mata. Ini bisa menyebabkan mata buram atau masalah penglihatan lainnya. Mereka jadi sulit melihat secara fokus. Namun anak seringnya sulit menyadari penglihatannya normal atau tidak.

6. Infeksi Jamur
Pada anak perempuan penderita diabetes biasanya mengalami pula infeksi jamur pada daerah kewanitaannya. Pada bayi, infeksi jamur bisa dilihat dari ruam akibat popok.

7. Acanthosis Nigricans atau Kulit Beludru
Biasanya diabetes ditandai dengan kulit yang berwarna gelap menggelambir di bagian leher. Selain itu, biasanya kulit hitam juga ditemui di area yang tidak terkena sinar matahari seperti ketiak dan selangkangan.

0 komentar:

Posting Komentar