Senang mengonsumsi ikan yang khas dengan kumisnya yang berbentuk seperti cambuk ini? Ya, ikan lele memang lezat untuk dikonsumsi. Dan, yang lebih menyenangkan lagi ikan ini juga menyimpan manfaat sehat yang membuat kita tak perlu ragu lagi untuk menyantapnya. Melansir dari livestrong.com, berikut ini merupakan nutrisi yang dibutuhkan tubuh yang bisa kamu dapatkan dari lezatnya ikan lele.
1. Rendah kalori dan lemak
Sekitar 90gr ikan lele mengandung 122 kalori dan 6,1gr lemak. Kandungan rendah kalori dalam ikan lele ini membuatnya menjadi pilihan tepat dalam menu diet. Wanita pada umumnya membutuhkan sekitar 300-500 kalori dalam makanannya, sedangkan pria membutuhkan sekitar 400-600 kalori. Selain itu, kandungan lemak dalam lele juga relatif rendah, yaitu mengandung sekitar 2gr lemak jenuh.
2. Asam lemak omega-3 dan omega-6
Butuh asupan omega-3 dan omega-6? Memilih untuk mengonsumsi ikan lele adalah pilihan yang tepat. Ini karena satu ikan lele menyajikan sekitar 220mg asam lemak omega-3 dan 875mg omega-6. Kedua nutrisi ini memainkan peran penting bagi kesehatan jantung dan kesehatan kognitif otak kita.
3. Protein
Sekitar 15,6 protein dalam satu porsi ikan lele menyediakan semua asam amino yang dibutuhkan tubuh. Protein lengkap dalam ikan lele membantu tubuh untuk membangun massa otot tubuh dan juga membantu meningkatkan efektivitas sistem kekebalan tubuh. Selain itu, protein juga membantu menyediakan energi, terutama jika tubuh telah menggunakan semua karbohidrat yang dikonsumsi sebagai bahan bakar.
4. Sumber vitamin B-12
Mengonsumsi satu porsi ikan lele berarti kamu telah memenuhi setidaknya 40% asupan harian vitamin B-12 yang direkomendasikan. Vitamin B-12 yang bisa kamu temukan dalam ikan lele membantu tubuh dalam pemecahan makanan yang dikonsumsi untuk menjadi energi yang bisa digunakan. Selain itu vitamin B-12 berfungsi melindungi sistem saraf dan menghindarkan tubuh dari rasa lesu.
5. Rendah merkuri
Hampir semua jenis ikan mengandung merkuri, yaitu kontaminan yang dapat memengaruhi sistem saraf kita. tetapi, kamu tak perlu khawatir untuk mengonsumsi ikan lele, karena dia memiliki kandungan rendah merkuri. Meskipun demikian, kita harus tetap membatasi konsumsi ikan lele. Mengonsumsi ikan lele paling banyak sekitar 340 gr setiap minggu adalah jumlah yang dianjurkan. Membatasi jumlah asupan ikan lele juga sangat penting bagi ibu hamil, karena kandungan merkuri dapat membahayakan kesehatan janin.
Nah, berencana menyiapkan ikan lele sebagai menu makan kamu hari ini? Tentu saja ini pilihan cerdas untuk memenuhi nutrisi harian kamu, kan? Semoga bermanfaat!
★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Tipsperawatanwajahdantubuh Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.
Sabtu, 03 Desember 2016
Home »
Serba-Serbi
» Yuk, dapatkan 5 nutrisi tak terduga dari ikan lele!
Yuk, dapatkan 5 nutrisi tak terduga dari ikan lele!
Related Posts:
LANGSUNG LANGSING SETELAH MELAHIRKAN Bagi para wanita, momen melahirkan buah hati tercinta tentu tidak hanya membahagiakan. Namun di sisi lain, bagi anda yang memperhatikan betul penampilan anda pasti kerap dipusingkan dengan cara agar badan anda kembali seper… Read More
Cara Ampuh Mengatasi Ketombe Secara Alami Ketombe yang terdapat pada rambut anda pastinya sangat mengganggu penampilan anda dan juga menyebabkan rasa gatal, selain itu ketombe juga dapat membuat rambut anda rontok dan juga kulit kepala tidak sehat., Maka resiko keb… Read More
4 Makanan yang Tak Boleh Dikonsumsi Penderita Asma Asma merupakan suatu keadaan di mana saluran napas mengalami penyempitan karena hiperaktivitas terhadap rangsangan tertentu yang menyebabkan peradangan.Ada beberapa hal yang memicu penyakit asma, seperti alergi pada… Read More
Ini yang akan terjadi pada tubuh saat minum kopi sebelum sarapan! Sebelum memulai kerja, banyak orang meminum kopi di pagi hari. Alasannya pun beragam, ada yang sudah kebiasaan, ada pula yang mengatakan minum kopi dapat menambah mood baik dalam bekerja. Akan tetapi yang harus diingat ada… Read More
Pilihan Makanan yang Bisa Meningkatkan Mood Pagi hari dimana segala aktivitas dimulai seharusnya dihadapi dengan penuh semangat dan kesiapan. Tapi adakalanya mood kita tidak mendukung untuk bisa melakukan aktivitas dengan sempurna. Kerja jadi malas dan rasanya tidak … Read More
0 komentar:
Posting Komentar