Kamis, 16 Februari 2017

Tips Mudah Agar Terlihat Lebih Langsing

Girls kalian semua pasti ingin mempunyai badan langsing. Tetapi juga sudah terlanjur gemuk bagaimana? Tenang beberapa tips yang akan saya berikan akan membuat kalian terlihat langsing. Yuk kita cek kira-kira apa saja sih yang dapat membantu kamu agar terlihat lebih ramping?
1. Gunakan pakaian yang gelap

Gunakan pakaian yang gelap untuk bagian tubuh yang bermasalah (berlemak), misalkan jika bagian atas tubuh kamu yang bermasalah tutupi itu dengan baju hitam. Dijamin kamu akan terlihat lebih ramping dari biasanya.

2. Gunakan baju yang berkerah V

Baju yang berkerah v dapat memberikan ilusi optik sehingga kamu dapat terlihat lebih ramping. Tapi perhatikan leher kamu ketika menggunakan baju yang satu ini. Jangan sampai leher kamu terlihat belang atau terlihat bergaris-garis.

3. Pilih jeans yang sesuai

“Gunakan jeans yang tepat jangan sampai terlihat menggembung atau sempit, jangan takut membeli satu ukuran lebih besar. Sebab yang kita cari adalah kenyamanan,” kata Shantonia Amee, penata busana dari New York.

4. Bra yang pas

“Sebanyak 85 persen wanita mengenakan bra yang salah, sehingga dada mereka terlihat turun dari yang seharusnya “ kata Charla Krupp, penulis how to never look fat again. Agar terlihat lebih ramping kita harus membuat jarak antara dada dan pinggang seluas mungkin agar terlihat lebih panjang dan kurus.

5. Gunakan korset.

Memang menggunakan korset akan sedikit menyiksa kamu. Tetapi percayalah itu akan membuat kamu terlihat lebih ramping dan kamu dapat mengendalikan nafsu makan kamu.

6. Kuncir kuda

Kuncir kuda atau mengikat rambut ke atas dapat membuat kamu lebih tinggi sehingga dapat memanipulasi bawa kamu akan terlihat lebih kurus dari biasanya. Ternyata gaya rambut juga berpengaruh ya?!

7. Berendam di air garam

Sedikit terdengar aneh, tetapi terapi ini dipercaya dapat memberi efek perut rata. Salah satu selebriti yang pernah mencoba ini adalah Victoria Bekham. Pilihlah garam espom karena garam espom dapat memberikan hasil yang lebih baik dari garam dapur.

8. Diet dan olahraga.

Mungkin kamu bosan mendengar ini, tetapi percayalah ini memang jurus yang paling ampuh. Setidaknya berolahraga lah 30 menit sehari selama 3 kali dalam seminggu.

Jadi cara yang mana yang akan kalian gunakan? Siap untuk terlihat lebih langsing?

Good luck girls ;)

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Portal Berita Kecantikan Gifiskincare Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.

Related Posts:

  • Inilah 4 Cara Mengurangi Minyak Pada Rambut yang Mudah Lepek Inilah 4 Cara Mengurangi Minyak Pada Rambut yang Mudah Lepek. Rambut berminyak membuat penampilan mahkota Anda tampak selalu lepek, meskipun telah keramas. Walau terlihat berkilau, tapi rambut berminyak sulit diatur dan tid… Read More
  • Tips Diet Cara Diet dengan Lemon Selama 7 Hari Untuk menurunkan berat badannya, sejumlah orang mungkin akan menggunakan lemon. Lemon memang dipercaya sebagian besar orang untuk mengatasi lemak. Kandungan vitamin C yang ada di dalamnya memang bisa membantu mengurangi lem… Read More
  • Makanan dan Minuman Ini Bisa Bikin Anda Bodoh Makan merupakan kebiasaan yang harus dilakukan setiap orang untuk membuatnya jadi bisa bertahan hidup dan berenergi dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Walaupun itu alasannya, namun bukan berarti Anda bisa mengonsumsi at… Read More
  • 3 Manfaat Bila Kamu Rajin Makan Brokoli Makanan apa yang memiliki segudang manfaat bagi tubuh? Tentu pasti kamu akan menjawab makanaan buah-buahan dan sayuran. Ya sayuran dan buah-buahan memiliki peranan penting untuk kesehatan tubuh dan memiliki manfaat yang ban… Read More
  • CARA UNTUK MEMBUAT RAMBUT KERITING SECARA CEPAT Gaya rambut keriting menjadi salah satu gaya rambut yang sedang terkenal pada masa sekarang. Banyak wanita tertarik untuk pergi ke salon dan mempercantik rambut mereka dengan gaya rambut keriting.Jika anda tertarik dengan g… Read More

0 komentar:

Posting Komentar