Jumat, 17 Februari 2017

Cara Memperkuat Daya Ingat Otak

Memiliki otak yang sehat dan mampu menyimpan ingatan dengan baik tentu akan memberikan keuntungan tersendiri. Anda akan jadi lebih mudah dalam mencerna pelajaran dan tentunya akan jadi lebih produktif saat bekerja.
Namun tanpa disadari, seiring bertambahnya usia kemampuan daya ingat pada otak mulai menurun. Hal ini memang wajar terjadi. Tapi jika seseorang sudah sulit mengingat nama, wajah, dan barang-barang yang perlu dibeli di usia masih muda, ini patut diwaspadai.
Menurunnya daya ingat bisa terjadi akibat beberapa faktor, mulai dari usia, stress pikiran, trauma, dan juga kekurangan nutrisi pada otak. Jika kondisi ini terus dibiarkan, bisa saja Anda akan mengalami pikun dini.

Sebelum penurunan kemampuan mengingat semakin menurun, lebih baik Anda lakukan beberapa hal berikut :

1. Rubah pola makan

Untuk mencukup asupan nutrisi pada otak, Anda harus merubah pola makan sebagai berikut:
- Perbanyak makan sayur segar dan organik.
- Konsumsi wortel dan bit setiap hari.
- Lebih banyak makan kacang almond atau minyak almond.
- Hindari makanan pedas dan berbau.
- Hindari alkohol, kafein, gula buatan, makanan berat seperti daging dan keju.
- Minum susu sapi lebih banyak.
- Pakai bumbu dapur yang alami, seperti lada dan kunyit ke dalam masakan.

2. Rubah gaya hidup

Untuk memperkuat daya ingat, Anda harus rajin berolahraga secara rutin. Olahraga ini bermanfaat untuk meningkatkan aliran darah ke otak. Olahraga juga berguna untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

3. Latihan otak

Untuk menjaga daya ingat otak, Anda perlu melakukan latihan otak. Anda bisa bermain game otak, kuis, membaca, atau melakukan aktivitas lain yang mampu merangsang kerja otak. Anda juga harus tidur cukup dan hindari stress agar otak tidak terbebani.

Bagaimana? Mudah bukan? Anda bisa mulai menerapkan cara-cara di atas dalam pola hidup sehari-hari. Semoga bermanfaat!

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Tipsperawatanwajahdantubuh Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar