Senin, 14 November 2016

Aduh, kebiasaan merokok bikin pembuluh darah meledak!

Kebiasaan merokok telah seringkali disinggung bahwa mampu membahayakan tubuh. Tak hanya jadi penyebab kanker, kemandulan, atau penyakit jantung, merokok juga akan menempatkanmu pada risiko tinggi untuk terkena aneurisma aorta abdominal.

"Aneurisma aorta adalah salah satu pembuluh darah utama yang memasok darah ke perut, panggul, dan kaki. Racun rokok yang masuk ke aliran darah bisa menyebabkan pendarahan internal parah hingga membuatnya pecah," terang penelitian yang dilansir dari boldsky.com ini.

Penelitian ini melibatkan 15.792 perokok dengan usia di atas 45 tahun dan ditemukan bahwa 1 dari 17 orang memiliki risiko untuk mengidap aneurisma aorta abdominal seumur hidupnya.

"Meskipun di antara mereka telah berhenti merokok selama 3 sampai 8 tahun, namun mereka masih berisiko sekitar 2,6 hingga 3,5 kali lipat dibandingkan dengan mereka yang tidak pernah merokok," tambah Weihong Tang, pemimpin penelitian dari University of Minnesota, Amerika Serikat.

Selain karena merokok, penelitian ini juga menemukan bahwa tingkat kolesterol yang tinggi akan menempatkanmu pada risiko yang sama.

0 komentar:

Posting Komentar