Jumat, 07 April 2017

Tempat Makan yang Bikin Berat Badan Anda Naik

Mengonsumsi makanan yang enak memang bisa dilakukan di mana saja. Tapi, untuk sehari-hari kebanyakan orang akan makan di meja makan. Saat menghadiri pesta, banyak juga orang yang akan berdiri, bahkan “berjalan-jalan” sambil memegang makanan yang ingin disantapnya.

Sponsor: jasa iklan fanpage

Perlu kamu ketahui bahwa ternyata tempat makan bisa mempengaruhi penambahan berat badan seseorang. Pernahkah Anda menyadari hal tersebut?

Makan di meja makan yang berada di ruang makan memang sangat dianjurkann karena seseorang akan terfokus pada makanan yang akan disantapnya. Selain itu, seseorang juga jadi bisa menikmti makanan tersebut.

Tapi, ada beberapa tempat makan yang tidak dianjurkan karena bisa membuat berat badan Anda beretambah. Tempat makan apa saja?
berikut tempat makan yang bikin berat badan Anda naik:

1. Ruang televisi
Menyantap sepiring nasi beserta lauknya atau semangkuk mi instan di depan televisi memang menyenangkan. Tapi, ketahuilah bahwa kebiasaan makan seperti itu bisa membuat berat badan Anda naik. Kenapa? Adanya iklan tentang makanan membuat Anda tidak puas hanya dengan satu piring saja. Secara tak sadar, setelah makan Anda bisa berjalan ke kulkas, lalu mengambil camilan yang bisa bikin gemuk.

2. Kamar tidur
Makan di kamar tidur, khususnya di tempat tidur memang ada di adegan film romantis. Tapi, sebaiknya Anda tidak menirunya karena bisa membuat berat badan naik. Makan di tempat tidur bisa berdampak buruk bagi lambung dan sistem pencernaan. Makan dengan duduk di tempat tidur juga membuat perut jadi terlipat lebih lama. Alhasil, garis-garis penumpukan lemak semakin terlihat atau mungkin bertambah. Mau hal tersebut Anda alami?

3. Ruang kerja
Pekerjaan yang menumpuk membuat Anda jadi harus membawa makan siang di meja kerja? Sebaiknya jangan melakukan hal itu karena bisa membuat Anda menjadi gemuk. Makan sambil bekerja malah akan membuat Anda terus kelaparan. Perlu Anda ingat bahwa beraktivitas dan berpikir membuat Anda jadi mudah lapar.

4. Dapur
Memang tak ada salahnya jika Anda makan di dapur. Tapi, sebaiknya tidak dilakukan dengan posisi berdiri. Makan sambil masak atau melakukan aktivitas di dapur membuat Anda merasa lapar lebih dari sebelumnya. Apalagi jika posisi Anda dekat dengan kulkas atau makanan yang baru saja matang. Tentunya, Anda akan tergoda untuk mengambil dan memakannya lebih banyak.

5. Mobil
Saat seseorang terburu-buru ingin berangkat ke kantor terkadang jadi tak sempat makan pagi. Tak jarang ada yang memutuskan untuk memakannya di mobil. Apakah Anda sering melakukan kebiasaan seperti itu? Mengunyah makanan saambil menyetir merupakan kebiasaan yang harus Anda hindari. Selain berbahaya, makan sambik menyetir juga bisa membuat Anda jadi mengambil makanan yang memiliki kalori tinggi sehingga menyebabkan berat badan naik.

Itulah 5 tempat makan yang bikin berat badan Anda naik. Jika tak ingin mengalami obesitas, maka sebaiknya hindari kelima tempat makan tersebut. Nikmatilah makanan di meja makan. Selain untuk menjaga berat badan, makan di meja makan juga bisa menunjukkan sikap yang baik.

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel DariTipsperawatanwajahdantubuh Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.

★★★
Official Resmi Blog kami :
{https://tipsperawatankecantikandankesehatan.blogspot.co.id/}

★★★
Ingin Konsultasi Atau Beriklan di Portal Berita Kami? Cukup Click Link berikut ini (http://m.me/Tipsperawatankecantikandankesehatan)

0 komentar:

Posting Komentar