Selasa, 11 April 2017

Cara Mudah Menurunkan Berat Badan

Setiap orang yang merasa bahwa berat badan yang dimilikinya sudah mengalami kegemukan pasti akan melakukan segala cara untuk mengembalikan berat badan tubuhnya agar terlihat lebih langsing ataupun proposional kembali.

Sponsor: jasa periklanan digital

Banyak cara yang dilakukan seperti diet ketat yang sangat menyiksa yang memaksakan kita untuk menahan rasa lapar hingga pada akhirnya membuat tubuh kita menjadi lemah dan sakit.

Seharusnya kita tidak perlu melakukan diet ketat seperti itu, dengan mengatur pola makan kita dengan baik dan berolahraga dengan giat kita akan mendapatkan hasil yang kita inginkan.

Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk membuat tubuh kita kembali proposional, dengan melakukan hal ini kita bisa menurunkan bobot tubuh hingga 5-10 kilo dalam 1 sampai 3 bulan. Namun kita harus benar-benar giat dan telaten dalam menjalankanya.

1. Ganti Konsumsi Nasi dengan Talas
Banyak program diet yang mengharuskan kita untuk menghindari nasi sebagai makanan pokok kita saat kita melakukan program diet. Sebaiknya konsumsi nasi kita ganti dengan talas. Talas bisa kita jadikan sebagai makanan pokok pengganti nasi, caranya pun sangat mudah hanya dengan direbus kita bisa mengkonsumsinya, harganya pun tidak mahal dan bisa dijangkau.
Kita bisa mengkonsumsi talas dengan lauk pauk sesuka hati, seperti sayuran ayam ataupun ikan. Makan lah talas dan lauk pauk satu porsi piring satu kali dalam satu hari. Makan lah sampai Anda merasa kenyang, dan sebaiknya makan pada siang hari yaitu pada saat Anda ingin makan siang.

2. Buah Pepaya
Siapa yang tidak mengenal buah papaya, Pepaya adalah buah yang sangat berkhasiat untuk melancarkan proses pencernaan. Dalam melakukan diet buah papaya sangat dianjurkan untuk dikonsumsi. Agar mempermudah Anda dalam memakanya, potonglah buah papaya berbentuk kubus kecil-kecil dan simpanlah di dalam kulkas, sehingga ketika Anda mulai merasa lapar Anda bisa memakannya dengan sangat mudah. Makan lah papaya di pagi dan malam hari ketika Anda mulai merasa lapar.

3. Pergilah ke tempat Fitnes
Tak hanya mengatur pola makan, Anda juga harus berolahraga agar mempercepat proses penurunan berat badan. Saat Anda ingin mulai untuk fitness, ajaklah satu teman atau anggota keluarga Anda untuk ikut serta. Hal ini dilakukan agar Anda bisa termotifasi karena kehadiran teman atau sodara Anda untuk berolahraga.

4. Air Putih
Dengan mengkonsumsi air putih juga bisa membantu proses diet yang sedang kita jalani. Minumlah air putih minimal 8 gelas setiap hari atau lebih karena dengan air putih kita juga bisa merasa kenyang. Banyak khasiat lain yang bisa kita dapatkan saat kita mengkonsumsi air putih seperti menambah sistem kekebalan tubuh, membantu Anda dalam proses pencernaan, dan bisa membuat Anda terhindar dari beberapa penyakit dalam tubuh.

★★★
Terima Kasih Sudah Membaca Artikel Dari Portal Berita Kecantikan Gifiskincare Mohon Berikan Like,Comment, Atau Share Jika Informasi Yang Kami Sajikan Bermanfaat.

★★★
Official Resmi Blog kami :
{https://tipsperawatankecantikandankesehatan.blogspot.co.id/}

★★★
Ingin Konsultasi Atau Beriklan di Portal Berita Kami? Cukup Click Link berikut ini (http://m.me/PortalBeritaKecantikanGifiskincare)

0 komentar:

Posting Komentar